Rabu, 27 April 2011

Menentukan Lokasi yang tepat untuk mendapatkan keuntungan yang tinggi


Di dalam dunia berwirausaha banyak faktor yang bisa menentukan berhasil atau tidaknnya , lancar tidaknya usaha tersebut. Didalam dunia marketing dikenal dengan istilah 4P, yaitu produk,price place and promotion. Dari keempat faktor tersebut harus dilakukan analisis dengan cermat dan tepat, agar kedepannya usaha yang dijalankan bisa tumbuh dan berkembang dan sesuau dengan apa yang di harapkan.
Lokasi mendirikan usaha baik itu lokasi pabrik ataupun lokasi tempat berjualan memerlukan analisa yang cermat, karena itu secara langsung akan menentukan kelangsungan dari jalannya perusahaan dan akan berimbas langsung ke besar-kecilnya laba perusahaan. Disebut berimbas langsung terhadap besar-kecilnya laba karena lokasi yang tepat akan menekan biaya yang dikeluarkan dan juga sebaliknya.
Didalam menentukan dimana tempat yang tepat untuk menempatkan perusahaan ada berbagai cara ataupun metode yang bisa digunakan.
Metode Peringkat. Yaitu metode yang memerikan bobot kepada lokasi yang diinginkan dan kemudian membandingkan kedua daerah tersebut. Didalam menentukan bobot dan nilai lokasi yang di inginkan harus memperhatikan faktor-faktor sbb:
  1. Mengembangkan daftar faktor-faktor terkait
  2. Menetapkan score (bobot) pada setiap faktor terkait
  3. Mengembangkan skala setiap faktor (misal: 1-10, atau 1-100)
  4. Menentukan skor setiap lokasi untuk setiap faktor, dengan menggunakan skala yang telah dikembangkan.
E.      Mengalikan skor dengan bobot dari setiap faktor , dan menentukan jumlah total  untuk  Angka yang digunakan dalam pemberian bobot untuk faktor-faktor dapat bersifat subyektif

  1. Lokasi yang dipilih yaitu daerah yang mempunyai skor tertimbang tertinggi
Metode yang kedua adalah metode Pusat Grafitasi
a.                   Merupakan teknik matematika dalam menemukan lokasi pusat distribusi yang akan meminimumkan biaya distribusi.
b.                  Metode ini memperhitungkan : lokasi pasar, volume barang, dan biaya pengangkutan
c.                   Asumsi Pada metode ini : biaya bersifat proporsional dengan jarak dan banyaknya  barang yang dikirim
Rumus dari pusat grafitasi adalah:
∑ dix Wi
Cx=
                        ∑ Wi
               
                      ∑ dtx Wi
Cy=
                        ∑ Wi

Keterangan:
Cx = Koordinat X dari pusat grafitasi
Cy = koordinat  y dari pusat grafitasi
dix = koordinat x dari lokasi I
Diy = koordinat y dari lokasi I
Wi  = volume barang yang dikirim
Metode yang ketiga adalah metode Titik Himpas
a)        Metode ini menggunakan konsep biaya tetap dan biaya variabel
b)                    Keputusan pemilihan Lokasi didasarkan atas jumlah biaya terendah .(berdasarkan jumlah output tertentu

0 komentar:

Posting Komentar